80 WISUDAWAN STAINU PURWOREJO, DIWISUDA TANPA MEMBAWA KELUARGA - Koran Purworejo

Breaking










Saturday, December 26, 2020

80 WISUDAWAN STAINU PURWOREJO, DIWISUDA TANPA MEMBAWA KELUARGA


KORANPURWOREJO.COM

Purworejo

Sebanyak 80 orang wisudawan   sarjana ( S1) Sekolah Tinggi Nahdlatul Ulama (STAINU)  Sabtu (26/12/20 ,   Diwisuda dalam Sidang Senat Terbuka yang 26 diselenggarakan dengan protokoler kesehatan tanpa pengiring keluarga. Keluarga bisa mengikuti secara virtual / dairing  di rumah masing masing.


Dalam acara tersebut , para wisudawan juga wajib menjaga jarak (social distancing) yang posisinya diatur di dalam ruang acara. Dibagi 2 sesen.


Diperoleh keterangan para Wisudawan dari Fakultas Tarbiyah ,   Prodi (Program Studi) PAI, PIAUD dan PGMI. 


Dijelaskan oleh Yulianto, M.Sn. , selaku Ketua Penyelenggara.

"Wisuda tahun ini hanya diikuti oleh peserta wisudawan, untuk orang tua bisa mengikutinya melalui Live Streaming akun YouTube STAINU Purworejo. Hal itu semata-mata untuk mencegah penularan covid-19."  Jelasnya.


Untuk ketertiban acara , Pantia penyelenggara  juga bekerja sama dengan berbagai elemen, mulai dari Satgas Covid 19, aparat kepolisian, Kodim, Banser dan juga Satgas Covid-19 Kabupaten Purworejo". Imbuhnya. 


Sementara itu, Mahmud Nasir, S.Fil.I, M.Hum, selaku Ketua STAINU Purworejo memberikan pesan untuk para wisudawan 

"Harapannya semoga ilmu yang didapat oleh para wisudawan Sarjana (S1) STAINU Purworejo dapat bermanfaat dan barokah serta dapat mengimplementasikan kepada masyarakat luas". Pungkasnya. 

Mahmud Nasir Ketua STAINU Purworejo.


Acara wisuda juga di sambut langsung lewat media dairing oleh Wakil Gubernur H. Taj Yasin Maimoen dan Ketua Tanfidziyah PWNU Jawa Tengah.  Juga sambutan dari Drs. KH. Muhammad Muzammil ketua Tanfidziyah PWNU Jawa Tengah . Ucapan selamat untuk STAINU Purworejo semoga bisa meningkatkan mutu dan kuwalitas sebagaii perguruan tinggi.


Sementara wisudawan Rifki Husna, asal dari Wonosobo  mengaku sangat bahagia, 

"Alhamdhulilah, kami dan rekan rekan bisa diwisuda di kampus dengan Sidang Senat terbuka. Meskipun tak ada satupun kluarga yang mendampingi. Karena harus patuh aturan protokoler. Tapi kami semua merasa bahagia , Ungkapnya. ( Rohadi/ sts).

No comments:

Post a Comment