BUPATI HIMBAU TIDAK BERBONDONG DI FASILITAS UMUM, TIDAK TAKBIR KELILING - Koran Purworejo

Breaking










Saturday, May 23, 2020

BUPATI HIMBAU TIDAK BERBONDONG DI FASILITAS UMUM, TIDAK TAKBIR KELILING



PURWOREJO
(KORANPURWOREJO)
Kondisi Situasi pandemi corona  ini,  hendaknya menjadikan masyarakat harus semakin patuh terhadap anjuran pemerintah.

Yakni dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat, cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, selalu memakai masker, menjaga jarak (physical distancing), di rumah saja dan menghindari kerumunan.

Selain itu juga perlu melakukan berbagai upaya pengobatan Covid-19 disamping melalui jalur pengobatan medis, yakni dengan mengembangkan obat-obatan herbal. Karena sampai saat ini belum ditemukan obat atau vaksin Covid-19.

Menyikapi hari lebaran Bupati mengajak.masyaralat.
"Tidak perlu berbondong-bondong untuk membeli baju Lebaran, karena pemerintah juga menghimbau untuk melaksanakan sholat idul fitri di rumah bersama keluarga inti, tidak melakukan silaturahmi dengan saling mengunjungi, melainkan cukup dengan melalui media sosial atau telepon," imbuhnya.


Hal itu disampaikan Bupati Agus Bastian saat menyerahkan bantuan Gubernur bagi yang terpapar dampak covid 19, Jum,at (22/6/2020 ).

Hal itu sesuai surat edaran Bupati Purworejo nomor 451/4.085/2020 tanggal 20 Mei 2020. Isinya antara lain pada saat pelaksanaan rangkaian Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriyah, agar tidak melakukan kegiatan takbir keliling serta sholat ieb secara massal.
Bupati.juga tidak skan.mengadakan open house seperti tshun lalu.
(Sts)

No comments:

Post a Comment