ARBI PEMBALAP MUDA PURWOREJO, DUDUKI RENGKING 2 DI QATAR - Koran Purworejo

Breaking










Thursday, March 25, 2021

ARBI PEMBALAP MUDA PURWOREJO, DUDUKI RENGKING 2 DI QATAR


KORANPURWOREJO.OM

NEGERI QATAR

ARBI Pembalap yang beberapa hari lalu berpamitan Bupati Purworejo untuk berangkat ke Qatar. Kemarin telah berlaga di sirkuit Qatar.

Arbi yang tergabung di Astra Honda Racing Team itu. Dilaporkan  bisa menjadi yang tercepat kedua dengan akumulasi laptime terbaik selama 3 hari dengan catatan waktu 2:12,488.


Arbi yang dihubungi  melalui timnya  di Qatar, Rabu (24/3) dijelaskan, catatan waktu tersebut hanya selisih 0,179 detik dari pesaingnya, Furusato asal Negeri Sakura Jepang.

Arbi  baju.merah Foto di Negeri Qatar

Diceritakan oleh Timnya, Sebelum berlaga di sirkuit Qatar, Arbi dan tim mendarat di Qatar pada Rabu, 17 Maret 2021. Sebelum menjalani aktivitasnya, Arbi dan tim diharuskan swab test dan karantina 1 hari terlebih dahulu, sebelum diizinkan menjajal sirkuit Losail. 


Selama di Qatar, Arbi menginap di hotel Seraton di Kota Doha, Qatar.

“Tidak ada masalah dalam beradaptasi, walau baru pertama kali ke Qatar”, kata Arbi.

“Alhamdulilah makanan di sini cocok, nutrisi dan fasilitas lain untuk Arbi sangat terpenuhi jadi tidak ada masalah”, tambah Robby Yudha, ayah sekaligus crew Arbi selama di Qatar.

Robby menyampaikan, Arbi dalam kondisi yang baik. Asupan gizi, dan kesehatannya selalu dijaga dengan baik.

“Di waktu istirahat ini kami terus melakukan koreksi berdasarkan uji coba kemarin. Masih ada beberapa point yang harus diperbaiki, mudah-mudahan besok bisa lebih maksimal”, lanjut Robby.

Arbi dan tim berharap doa dari warga Purworejo, agar dapat memenuhi target sebagai juara dan memberikan yang terbaik untuk Indonesia


Selain itu, Arbi juga ingin jadi yang terbaik saat sesi simulasi balapan. Hasil tersebut diharap menjadi modal yang baik untuk Arbi menjalani balapan yang sesungguhnya pada tanggal 27 Maret besok.

Rencananya, Jumat 26 Maret Arbi dan pembalap Asia Talent Cup lainnya dijadwalkan menjalani free practice selama 1 hari. Sedangkan balapan sebenarnya akan dimulai Sabtu dan Minggu tanggal 27 dan 28 Maret nanti.

 ( A. Nang Tirta).

No comments:

Post a Comment