JAGA JARAK SALAH SATU CARA PERANGI PENYEBARAN COVID -19 - Koran Purworejo

Breaking










Sunday, December 27, 2020

JAGA JARAK SALAH SATU CARA PERANGI PENYEBARAN COVID -19





Ditulis Oleh : Anggi Jazilatur Rahma, Universitas Negeri Semarang


Social distancing merupakan salah satu upaya untuk mengurangi tingkat penularan penyebaran virus corona. Menjaga jarak antar manusia merupakan sebuah cara pengendalian  untuk mencegah merebaknya virus dan memperlambat perkembangan Covid -19


Maka perlu adanya tingkat kesadaran untuk memahami kebijakan ini bahkan dalam hal perlakuannya. Meskipun hal ini menghambat aktivitas .

Sebab penyebaran dan penularan virus jauh lebih mengerikan dan mengancam jika terjadi dalam kurun waktu yang cepat. 

Dampak yang ditimbulkan tidak hanya lumpuhnya ekonomi.


“Mengingat angka kasus corona COVID-19 atau virus Corona kian meningkat dari hari 

ke hari, pemerintah telah mengeluarkan kebijakan social distancing sejak awal Maret 2020 untuk meredam penularan virus Corona yang semakin meluas”, dikutip dari 

Liputan6.com, Indonesia telah ikut berperang demi menangkal penyebaran virus ini. Akan tetapi, social distancing di dalamnya memiliki dimensi relasi sosial dan emosional. 

Oleh karena itu, kebijakan ini masih terlihat belum sepenuhnya dipahami dan dijalankan dengan baik oleh seluruh masyarakat sebagai upaya pencegahan pandemi covid-19 ini. 


Asumsi-asumsi tersebut menunjukkan bahwa tingkat kesadaran dan kepedulian akan keselamatan bersama masih rendah. 


Memang benar, dampak dari social distancing ini mengakibatkan dilema atau galau para warga atas kehilangan pekerjaan mereka. Tetapi hal itu telah ditindak lanjuti oleh pemerintah dengan pemberian bantuan. 

 Sehingga, diharapkan masyarakat dapat mengerti dan memahami kondisi  ini.


Pentingnya social distancing perlu disosialisasikan secara intensif . Agar masyarakat dapat benar-benar memahami tentang apa kegunaan kebijakan ini bagi kesehatan serta keselamatan bersama.


Didukung dengan pengawasan  pemerintah seperti TNI/Polri juga perlu adanya 

kerjasama antar pemerintah setempat seperti RT, RW, dan Kepala Desa atau Kelurahan demi melancarakan dan mengantisipasi hal buruk yang akan terjadi.


Tak sedikit kenyataan menunjukkan banyaknya masyarakat pening akan adanya social distancing ini. Para pekerja ojek online, sopir angkot dan masih banyak lagi tidak mendapat pemasukan.

Mereka berada dalam posisi yang sulit dan tertekan harus berdiam di rumah tapi tak tahu apa yang harus mereka makan untuk kesehariannya. 


Hal ini perlu adanya realisasi tindakan pemerintah dan masyarakat lain untuk turut serta membantu dan bekerjasama atas serba bingungnya masalah pandemi covid-19 ini.


Kepedulian, kepekaan sosial akan menjadi pilar kebersamaan untuk melawan covid-19 . Banyak hal yang harus dikorbankan, banyak hal yang harus dikuatkan dan banyak hal yang harus dikerjakan bersama tidak hanya pemerintah tapi dari kita semua.

 Menjadi satu kesatuan yang utuh dan menciptakan sinergi dari semua pihak untuk berperang dengan pandemi covid-19 ini. 


Peran yang perlu dilakukan sebagai siapapun elemen bangsa ini antara lain :

1. Merekomendasikan kegiatan di rumah melalui berbagai macam poster yang menarik, 

kemudian dipublikasikan lewat media sosial dengan tambahan slogan #dirumahaja. 

Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga jarak dan ruang antar masyarakat sebagai bentuk implikasi mendukung kebijakan pemerintah dalam menangani kasus penyebaran covid-19.

2. Mengajak dan mensosialisasikan betapa pentingnya kerjasama antar pemerintah dan masyarakat semua untuk tetap waspada dan tidak nekat keluar rumah dengan sebebasnya, demi kesehatan, dan keselamatan bersama. 

3.Hal itu juga perlu dilakukan dengan pembuatan ajakan positif melalui medsos, video di Instagram, 

Twitter bahkan Youtube sebagai akses termudah mengedukasi  masyarakat, yang mudah diviralkan.


Tiga hal tersebut dapat menjadi sebuah edukasi masyarakat untuk memahami betul tentang apa kegunaan kebijakan ini bagi kesehatan.


Kepedulian sosial  harus tetap ditekankan dan dikuatkan. Karena bagaimanapun kebijakan distancing ini tidak dapat dipungkiri dan merupakan salah satu strategi yang terbaik . Selain itu tentunya harus menggunakan masker dan cuci tangan.***


Penulis  Anggi Jazilatur RahmaTelepon/Ponsel : 08122991109 seorang mahasiswa di  Universitas Negeri Semarang


1 comment:

  1. Tahukah Anda jika uang Rp 50 ribu (modal awal bisnis) bisa memberikan hasil besar.
    +Bisa proteksi hingga 74 tahun.
    +Tabungan investasi puluhan juta hingga Milyaran
    +Pasif income jutaan hingga ratusan juta per bulan
    +Bisnis bisa di wariskan ke anak/cucu anda

    Ya, pada kenyataannya uang Rp 50.000 bisa menjadikan sukses. Padahal itu cuma uang makan bakso aja, padahal itu cuma uang rokok.
    Bagaimana cara nya?
    Silahkan langsung WA (WhatsApp) saya sekarang

    Klik link di bawah ini👇
    bit.ly/Nuryanti-CAR

    Salam sukses
    Resolusi 2020👍🏻

    ReplyDelete