TELAH JADI INDUSTRI OLAH RAGA, BOLA VOLLI PERLU PENGURUS TIAP KECAMATAN. - Koran Purworejo

Breaking










Friday, September 18, 2020

TELAH JADI INDUSTRI OLAH RAGA, BOLA VOLLI PERLU PENGURUS TIAP KECAMATAN.


KORANPURWOREJO COM

Purworejo

Karena setiap kali ada perhelatan cabor Volly selalu dipadati penonton, baik di wilayah perkotaan maupun pelosok pedesaan.

Maka Cabang olahraga (Cabor) bola voli dinilai telah  mampu menjadi industri olahraga di Kabupaten Purworejo. Hal ini pantas untuk ditangani lebih serius, bahkan bija dijadikan industri.

“Tiket selalu habis terjual,” kata Ketua Harian Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Purworejo Pramana SPd, Rabu (16/9).


Usai terpilih kembali secara aklamasi sebagai Ketua PBVSI melalui Musyawarah Kabupaten (Muskab) PBVSI tahun 2020 di Aula Kantor KONI Purworejo, Pramana menjelaskan bahwa cabor voli memang sangat merakyat di Purworejo. Bahkan hampir setiap waktu ada turnamen. “Ini yang terkadang kita kesulitan untuk membatasi penontong, sesuai protokol kesehatan,” akunya.


Kegiatan turnamen itu pun menurut Pramana, lebih banyak dilakukan secara mandiri oleh panitia setempat. Bahkan banyak yang didukung oleh pemerintah desa dimana kegiatan itu dilaksanakan. 


Namun Pramana juga mengakui, jika hingga kini masih banyak klub voli yang belum masuk PBVSI sehingga pembinaan juga dilakukan secara mandiri.


“Memang belum semua klub masuk PBVSI, namun mereka tetap sportif. Tidak boleh satu atlet ikut di lebih dari satu klub,” jelasnya.

Melihat tingginya animo masyarakat terhadap cabor ini, Ketua Komisi IV DPRD Purworejo R Muhammad Abdullah SE SH berharap PBVSI bisa melakukan pembinaan hingga tingkat bawah. 


“Paling tidak disetiap kecamatan ada koordinatornya sehingga lebih memudahkan dalam pembinaan, termasuk untuk berbagai kegiatan turnamen,” jelasnya. (N/sts))

No comments:

Post a Comment