DUA PASANG CALON BUPATI SUDAH KANTONGI REKOMENDASI - Koran Purworejo

Breaking










Saturday, July 18, 2020

DUA PASANG CALON BUPATI SUDAH KANTONGI REKOMENDASI


Foto istimewa

KORANPURWOREJO.COM
PURWOREJO
Akhirnya teka teki siapa yang bakal memperoleh rekomendasi dari PDIP terjawab sudah. 
Maka sampai berita ini ditulis, ada dua pasang balon Bupati, yang akan mengikuti kontestasi Pilbup 9 Des 2020 nanti.  Sudah mengantongi rekomendari dari partai pengusung.


Pertama diawali  pasangan petahana Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Purworejo Periode 2015- 2020, Agus Bastian, SE, MM dan Yuli Hastuti, SH yang resmi menerima rekomendasi dari Partai Demokrat dan Partai Golkar. 

Penyerahan rekomendasi kepada pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Purworejo ( Agus Bastian dan Yuli Hastuti )  diserahkan langsung oleh masing-masing ketua umum dari kedua partai tersebut (pengusungnya) Demokrat dan Golkar.

Kemudian disusul turunnya Rekomendasi pasangan calon (Bapaslon) bupati dan wakil bupati dari PDIP yang akan turut berlaga dalam Pilkada Purworejo,  telah turun juga. 


Seperti  sudah diduga sebelumnya, rekomendasi akhirnya jatuh kepada Agustinus Susanto ( AS ) dan Kabuli yang dianggap kader loyalis PDIP tulen  yang kini menjabat Ketua PAC PDIP Kutoarjo.

Pasangan AS dan Kabuli ini, meruntuhkan beberapa nama, yang mengikuti seleksi melalui DPC PDIP Purworejo, seperti Reban Mirmorejo,  Agus Darmanto , Siti Maryam , Dr Vera serta nama nama lain.
Pasangan ini ( AS dan Kabuli ) diusung oleh Gerindra dan PDIP, dalam referensinya diketahui, bahwa Agustinus Susanto adalah sebagai loyalis kader Gerindra dan merupakan orang terdekat Jendral Prabowo Subianto. Koalisi kedua partai tersebut diharapkan bisa memenangkan kontestasi pilbup di Purworejo nanti.
Sampai berita ini ditulis AS belum bisa ditemui, salah satu sumber di Desa Ngandagan Pituruh , mengatakan, karena masih berada di Jakarta.

Nama AS jauh hari telah muncul  dipercaturan para kandidat. Bahkan AS telah melakukan manufer berkunjung ke beberapa tokoh dan berbagai komunitas yang ada di Purworejo. Maka nama AS cukup dikenal.

Seiring waktu yang terus bergulir, masih ada kandidat lain yang masih menunggu proses. Yaitu pasangan Kuswanto dan Kusnomo yang diusung PKB dan Nasdem.
Serta kandidat perseorangan Slamet Riyanto, yang hingga hari ini belum diperoleh keterangannya.

Sementara itu Ketua DPC Partai Demokrat Purworejo, Yopy Prabowo, SH menjelaskan.
Surat rekomendasi dari Demokrat dan Golkar sudah turun semua. Pasangan petahana diyakini bakal unggul karena sudah melakukan banyak perubahan untuk membangun Kabupaten Purworejo . Sehingga wajar jika rekomendasi turun kepada Pak Agus dan Bu Yuli,” jelas Yophi.

Dalam Surat Keputusan DPP Partai Demokrat Nomor 19/SK/DPP PD/VI/2020 tentang Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Purworejo Provinsi Jawa Tengah Periode 2020- 2025 memutuskan pasangan calon tersebut diusung dan didaftarkan oleh Partai Demokrat ke KPUD Kabupaten Purworejo. 

Hal serupa juga dibenarkan oleh Puguh Setiadi, Sekretaris DPD Golkar Kabupaten Purworejo. Bahwa pasangan petahana sudah mendapat rekomendasi dari DPP Partai Golkar yang diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto pada Minggu, 12 Juli 2020.
(Sts).

No comments:

Post a Comment